#Spenus_Muba, Sebanyak 22 Guru SMPN 6 Unggul Sekayu mengikuti pelatihan online. Adapun narasumber pada pelatihan ini Ibu Jani PSF dan Ibu Kiki PSF (Selasa, 22 Juni 2021).
Pelatihan ini membahas tentang Assesment Nasional(AN) menuju pemetaan mutu pendidikan sekolah. Di dalam asesmen nasional itu ada tiga instrumen, yakni:
1. Asesmen kompetensi minimum
2. Survei karakter
3. Survei lingkungan belajar
Terdapat 2 komponen yang mendasar pada AKM yaitu
1. Literasi membaca sebagai kemampuan untuk memahami, menggunakan, mengevaluasi, dan merefleksikan berbagai jenis teks tertulis.
2. Numerasi: sebagai kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta, dan alat matematika
Pelatihan ditutup dengan menganalisis jenis dan mengenal karakter soal-soal AKM.
Semoga sample peserta didik dan guru yang dipilih mengikuti program AKM kemendikbud ristek nanti mampu menciptakan mutu sekolah yang lebih unggul lagi.
#PemkabMuba
#DisdikbudMuba
#DisdikbudSumsel
#KemendikbudRI