Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Musi Banyuasin beserta Jajarannya Memonitoring Pelaksanaan PTM di SMPN 6 Unggul Sekayu

23-08-2021
Foto Berita

#Spenus_Muba, Sekayu (23/8/2021) Aktivitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas dimulai perdana hari ini. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba, Musni Wijaya S. Sos M. Si ,Kepala Bagian Bidang Smp Bapak Nazarul Hasan, M.Pd mendatangi Pelaksanaan PTM terbatas di SMPN 6 Unggul Sekayu, Di dampingi Kepala Sekolah Bapak Muri S.Pd,. M.Si Pembelajaran ini dilaksanakan dengan metode daring dan Luring, ada yang hadir langsung kesekolah, ada juga yang sekolah secara daring, dan PTM hanya berlangsung 2 jam, Sesi 1 jam 07.30 - 09.30 dan Sesi 2 10.30 - 12.30. Kegiatan PTM Terbatas ini dimulai dengan pengecekan Suhu dan cuci tangan sebelum masuk kelas, wajib pakai masker dan sosial distance (jaga jarak).

Untuk sekolah tingkat SMP dibagi hari Senin - Selasa kelas IX, hari Rabu - Kamis kelas VIII, Hari Jum'at - Sabtu kelas VII. Kalau nanti dari hasil evaluasi berjalan dengan bagus, protokol kesehatan baik, tidak ada terjadi kasus yang terpapar COVID-19 dari PTM terbatas ini maka akan kita beri reward, kita tingkatkan sekolah tatap muka, rencananya tingkat SMP Kelas IX dan 50 persen kelas VIII pada hari Senin-Rabu, Kelas VII dan 50 persen kelas VIII pada hari Kamis - Sabtu..

Sementara itu, Kepala SMPN 6 Unggul Sekayu telah mempersiapkan dan membentuk Tim Satgas Covid-19 sekolah serta warga sekolah yang terlibat langsung dalam aktivitas pembelajaran misalnya tim keamanan sekolah, guru piket, dan guru yang mengajar dikelas. Dan tiap hari guru akan memberikan dan membahas materi secara luring ataupun daring.

Jadi, mereka tidak akan ketinggalan materi pelajaran. Karena pihak sekolah setiap hari mengirimkan materi pelajaran ke siswa yang bersangkutan, tegasnya


#PemkabMuba
#DisdikbudMuba
#DisdikbudSumsel
#KemendikbudRi

Berita Terbaru

Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024...

02-05-2024

#berita_spenus Kamis, 2 Mei 2024 layaknya hari-hari besar lainnya, SMPN 6 Ungggul Sekayu melaksanakan Upacara Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 ...

Selengkapnya

Upacara Pengukuhan Paskibra SMPN 6 Unggu...

25-04-2024

#berita_spenus Upacara dilaksanakan pada Kamis, 25 April 2024 dan dipimpin langsung oleh Bapak Muri, S.Pd., M.Si (Kepala Sekolah) sebagai Pembina ...

Selengkapnya

Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriah...

23-04-2024

#berita_spenus Kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri rutin dilaksanakan untuk menjaga silaturahim dan rasa kekeluargaan antara warga sekolah di SMPN ...

Selengkapnya