SMPN 6 Unggul Sekayu Adakan Tes ANBK 2021 bagi Peserta Didik Kelas VIII

07-10-2021
Foto Berita

Selama 2 hari Rabu dan Kamis (6-7/10/2021), SMPN 6 Unggul Sekayu mengadakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di Ruang Multimedia. Peserta ANBK adalah siswa kelas VIII yang dipilih secara acak.

Kepala SMPN Unggul Sekayu menjelaskan pelaksanaan sosialisai tersebut merupakan respons sekolah terhadap rencana Pemerintah.

ANBK merupakan program Pemerintah pengganti UNBK sebagai penilaian terhadap mutu sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah. ANBK bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik esensial sebuah sekolah dan madrasah yang efektif dalam mengembangkan kompetensi dan karakter siswa. Mulai dari ciri pengajaran yang baik, sampai program dan kebijakan sekolah yang membentuk iklim akademik, sosial, dan keamanan yang kondusif.

Asesmen Nasional ini salah satu tolak ukur penilaiannya ada pada hasil belajar siswa yang mendasar yakni literasi, numerasi, dan karakter, ungkap Pak Muri.

ANBK tidak ada kaitanya dengan nilai rapor, kenaikan kelas, dan kelulusan. Tapi ia bermanfaat untuk jangka panjang. Jadi, anak-anak tidak perlu takut, tutur Pak Muri.

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tidak hanya diikuti oleh peserta didik, tetapi juga guru dan kepala sekolah. Peserta didik akan mengerjakan soal literasi dan numerasi, serta survei karakter dan lingkungan belajar. Sedangkan guru dan kepala sekolah secara khusus mengerjakan survei lingkungan belajar.

Dengan keterlibatan peserta didik, guru dan kepala sekolah dalam pelaksanaan ANBK diharapkan gambaran mutu dan kualitas pendidikan di SMPN 6 Unggul Sekayu dapat diketahui secara akurat.

Asesmen Nasional mengukur mutu sistem pendidikan, bukan capaian belajar, pungkas Pak Muri.

#PemkabMuba
#DisdikbudMuba
#DisdikbudSumsel
#KemendikbudRI

Berita Terbaru

Upacara Hari Pendidikan Nasional 2024...

02-05-2024

#berita_spenus Kamis, 2 Mei 2024 layaknya hari-hari besar lainnya, SMPN 6 Ungggul Sekayu melaksanakan Upacara Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 ...

Selengkapnya

Upacara Pengukuhan Paskibra SMPN 6 Unggu...

25-04-2024

#berita_spenus Upacara dilaksanakan pada Kamis, 25 April 2024 dan dipimpin langsung oleh Bapak Muri, S.Pd., M.Si (Kepala Sekolah) sebagai Pembina ...

Selengkapnya

Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriah...

23-04-2024

#berita_spenus Kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri rutin dilaksanakan untuk menjaga silaturahim dan rasa kekeluargaan antara warga sekolah di SMPN ...

Selengkapnya